back to top
back to bottom
KLIK SALAH SATU IKLAN UNTUK MENUTUP
Jika anda mempunyai keluhan, pertanyaan yang belum direspon atau komplain, silahkan hubungi admin kami atau kirim email ke coolarrayreader@yahoo.com

Resep Masakan : Bubur Gempol

Bubur Gempol


Bahan Bubur Gempol :
Kuah Santan :
  • 400 ml santan
  • 2 lembar daun pandan
  • Garam secukup nya
Gempol :
  • 100 gr tepung beras ketan
  • 100 gr kelapa setengah tua dan di parut
  • Garam secukupnya ( ± ¼ sdt )
  • Air untuk merebus
Bubur Merah :
  • 100 gr gula pasir
  • 300 gr gula merah 1 liter air
  • ½ sdt garam
  • 100 gr tepung beras dilarutkan dalam air.
Cara membuat Bubur Gempol :
  1. Kuah Santan : Rebus santan bersama sama daun pandan dan garam sambil ditimba timba agar santan tidak pecah, Setelah mendidih, angkat.
  2. Gempol : Campur tepung beras ketan bersama kelapa parut, air dan garam.
  3. aduk dan uleni hingga adonan dapat dibentuk.
  4. Ambil 1 sdt adonan tepung, bentuk bulatan sebesar kelereng, lalu tekan permukaannya dengan ibu jari sehingga berbentuk cekung (gempol). Lakukan sampai adonan habis.
  5. Panaskan air dalam panci hingga mendidih, masukkan gempol, masak hingga gempol terapung dan matang, angkat dan tiriskan.
  6. Masukkan gempol kedalam kuah santan.
  7. Bubur Merah : Masak gula pasir, gula merah, air dan garam sampai larut, angkat, saring, buang ampasnya, jerang kembali diatas api.
  8. Masukkan larutan tepung beras, aduk hingga kental dan mendidih, angkat.
  9. Sajikan bubur merah dalam mangkuk saji, siram atasnya dengan kuah santan dan gempol, kemudian hidangkan.
Ukuran porsi 4 orang