back to top
back to bottom
KLIK SALAH SATU IKLAN UNTUK MENUTUP
Jika anda mempunyai keluhan, pertanyaan yang belum direspon atau komplain, silahkan hubungi admin kami atau kirim email ke coolarrayreader@yahoo.com

Resep Gorengan : Bola Ayam

Bola Ayam


Bahan Bola Ayam :
  • Roti tawar, 8 lembar, potong dadu 1 cm
  • Minyak goreng, 400 ml
  • Ayam cincang, 250 gram
  • Wortel parut, 2 sendok makan
  • Irisan daun bawang, 2 sendok makan
  • Bawang merah goreng, 1 sendok makan
  • Merica bubuk, 1/2 sendok teh
  • Gula pasir, 1/2 sendok teh
  • Garam, secukupnya
Cara membuat Bola Ayam :
  1. Panggang roti tawar dalam oven bersuhu 150 derajat celcius selama 30 menit (hingga kering). Angkat dan sisihkan.
  2. Campur ayam, wortel, bawang merah, daun bawang, merica, gula dan garam. Aduk rata dan bulatkan sebesar bola pingpong.
  3. Gulingkan bola ayam pada potongan roti tawar hingga bola tertutup rata.
  4. Panaskan minyak, goreng bola ayam hingga kuning kecokelatan dan matang. Angkat.
  5. Sajikan dengan saus sambal bila suka.
Untuk 18 buah Bola Ayam

Tips Bola Ayam : Pemanggangan roti sebelum digoreng fungsinya agar minyak tidak terserap pada roti. Jangan panggang roti terlalu lama karena bola ayam akan cepat hangus tetapi isinya masih mentah.